Sahabat.com - Lewat unggahannya di media sosial, Gritte Agatha mengabarkan jika dirinya dilamar sang kekasih, Arif Hidayat. Gritte dilamar setelah 11 tahun merajut kisah cinta bersama sang pujaan hati.
"Ketika kamu tahu, Tuhan berkata sekarang lah waktunya," tulis Gritte Agatha di unggahannya, Rabu (1/3/2023).
Gritte Agatha memperlihatkan momen saat dirinya dilamar oleh Arif Hidayat di dalam mobil dengan cara yang tak biasa.
Lelaki pada umumnya akan bertanya, "Will you marry me? (Maukah kamu menikah denganku?)."
Namun Arif Hidayat justru mengatakan, "You will marry me," seolah-olah yakin Gritte Agatha tak akan menolak lamarannya.
Gritte Agatha dan sang kekasih telah menjalin hubungan yang cukup lama. Perjalanan cinta mereka dirangkum dengan cara yang manis oleh Gritte.
"Tahun ini genap 11 tahun usia perkenalan kami. Bukan waktu yang sebentar, tapi juga bukan waktu yang sia-sia. Kami sama-sama berkembang menjadi manusia yang lebih baik setiap harinya.
Saling support, saling menghargai dan saling mengasihi," kata Gritte Agatha.
"Tidak ada yang terlalu cepat ataupun terlalu lama. Kami percaya bahwa setiap pasangan punya waktunya masing-masing, dan sekarang adalah waktu kami," lanjut bintang sinetron Get Married The Series tersebut.
Gritte Agatha tak lupa mengucapkan terima kasih pada semua orang yang telah mendoakan serta mendukung hubungan mereka selama 11 tahun ini.
"Terima kasih untuk segala doa, perhatian, dan support kalian kepada kami. Hari ini, melalui video ini, semoga menjadi jawaban dari doa-doa kalian, dan semoga kami berdua, selalu ada dalam setiap doa-doa kalian," tutur Gritte Agatha.
0 Komentar
Liam Payne Meninggal di Usia 31 Tahun di Buenos Aires
Soundcore Unplugged Nusantara TV Manggung Lagi, Boyong Grup Band Sore dan D’nineteen
Yasmin Napper Bercerita Tentang Perjuangannya Melawan Jerawat di Wajah
Pencuri Tembak Aktor Johnny Wactor Hingga Tewas
Inara Rusli Ungkap Alasan Memilih Homeschooling untuk Sang Buah Hati
Kenali Gejala Heat Stroke, Penyakit yang Dialami Shah Rukh Khan
Istri Hamil Anak Pertama, Kevin Aprilio Tak Percaya
Digelar Malam Ini, Gala Premiere Film 'Tuhan, Izinkan Aku Berdosa'
Letto hingga Kunto Aji Sukses Guncang Panggung Rhapsody Nusantara
Ndarboy Genk Sukses Hibur Penonton Konser Rhapsody Nusantara
Leave a comment