Sahabat.com - Pasangan bahagia, Jessica Mila Agnesia Damanik dan Yakup Hasibuan akan mengucap janji sehidup semati di Gereja HKBP Rawamangun pada 5 Mei 2023.
Berdasarkan rundown acara, pemberkatan pernikahan Jessica Mila dan Yakup Hasibuan diawali dengan doa bersama sebelum ibadah dimulai di ruangan Konsistori Gereja HKBP Rawamangun sekitar pukul 10.30 WIB.
Setelah itu pasangan bahagia Jessica Milla dan Yakup, melanjutkan prosesi masuk kedalam Gereja HKBP Rawamangun pada pukul 11.00 WIB.
Lagu berjudul 'You Are' yang dinyanyikan oleh Lea Simanjuntak dengan balutan musik mini orchestra dan paduan suara Trinity mengiringi langkah demi langkah pasangan bahagia Jessica Mila dan Yakup Hasibuan menuju mimbar.
Sesuai dengan tata ibadah gereja, pemberkatan pernikahan dimulai pada pukul 11.10 WIB sampai 13.00 WIB diawali dengan Votum Introitus atau doa bersama.
Setelah itu acara dilanjutkan dengan menyanyikan lagu 'Kasih Setia Mu Tuhan' yang dilantunkan oleh Keluarga Hasibuan. Acara pun kembali dilanjutkan dengan mendengarkan khotbah dari Pendeta Victor Tinambunan.
Persembahan pujian lewat lagu yang berjudul 'Goodness of God' yang dinyanyikan oleh Lea Simanjuntak menandakan pasangan Jessica Milla dan Yakup Hasibuan akan menuju altar yang dilanjutkan dengan nyanyian
Kidung Jemaat No.318: 1-2 berjudul 'Berbahagia Tiap Rumah Tangga'.
Setelah Jessica Mila dan Yakup Hasibuan berada di altar, acara pemberkatan pernikahan dilanjutkan dengan tata ibadah gereja.
Pertama, dasar pernikahan kristiani, pengucapan janji pernikahan, peneguhan janji kasih setia, berkat pernikahan (pengantin berlutut), dan pemberian Al Kitab, dilanjutkan dengan ungkapan kasih kepada orang tua, persembahan pujian oleh pendeta, doa penutup ibadah dan terkahir Mandok Hata atau kata sambutan dari keluarga Hasibuan dan keluarga Damanik.
Sebelumnya, Jessica Mila dan Yakup Hasibuan telah menggelar martumpol atau tunangan di HKBP Rawamangun, Jakarta Timur pada 29 April 2023 lalu.
Selain martumpol, Jessica Mila dan Yakup juga menjalani serangkaian acara adat lainnya yakni Mangain, Marhusip, dan Martonggo Raja.
0 Komentar
Liam Payne Meninggal di Usia 31 Tahun di Buenos Aires
Soundcore Unplugged Nusantara TV Manggung Lagi, Boyong Grup Band Sore dan D’nineteen
Yasmin Napper Bercerita Tentang Perjuangannya Melawan Jerawat di Wajah
Pencuri Tembak Aktor Johnny Wactor Hingga Tewas
Inara Rusli Ungkap Alasan Memilih Homeschooling untuk Sang Buah Hati
Kenali Gejala Heat Stroke, Penyakit yang Dialami Shah Rukh Khan
Istri Hamil Anak Pertama, Kevin Aprilio Tak Percaya
Digelar Malam Ini, Gala Premiere Film 'Tuhan, Izinkan Aku Berdosa'
Letto hingga Kunto Aji Sukses Guncang Panggung Rhapsody Nusantara
Ndarboy Genk Sukses Hibur Penonton Konser Rhapsody Nusantara
Leave a comment