Sahabat.com - Sahabat masih ingat dengan video viral 13 tahun lalu Sinta dan Jojo bernyanyi dan berjoget Keong Racun? Ya, sekitar tahun 2009 lalu, publik dihebohkan dengan aksi Sinta dan Jojo membawakan lagu tersebut.
Namun setelah itu, Sinta dan Jojo menghilang seperti ditelan bumi. Rupanya, Sinta memutuskan buat menetap di luar negeri dan berpisah dengan Jojo.
Setelah 13 tahun dipisahkan jarak dan waktu, Sinta dan Jojo kembali bertemu. Pertemuan Sinta dan Jojo terjadi di sebuah acara televisi belum lama ini.
Ada momen haru ketika pertemuan itu terjadi. Sebelum masuk studio, Sinta dan Jojo bertemu di belakang panggung. Mereka saling berpelukan dan menangis. Sinta tak berhenti menangis. Begitu pun dengan Jojo yang berusaha menenangkan sahabatnya itu.
Pertemuan itu lalu Sinta posting melalui media sosial Instagramnya lewat sebuah video.
"Akhirnya setelah 13 tahun berpisah," tulis Sinta sebagai caption.
Para netizen yang melihat itu pun tidak kuasa menahan rasa haru. Mereka mengaku bisa bernostalgia lagi dengan sosok Sinta dan Jojo.
"Sinta dan Jojo makasih menemani ku di masa kecil ketika masih zaman main warnet," kata salah satu netizen.
"Mereka viral aku masih bocil. Jadi keinget pas zaman masih belum mikirin beban hidup," timpal lainnya.
"Cuman anak 90an yang kenal mereka," tambah lainnya.
Seperti diketahui, Sinta dan Jojo sempat viral dengan video Keong Racun mereka. Saat mengalami masa popularitas, Sinta dan Jojo sempat menjadi bintang iklan.
1 Komentar
Liam Payne Meninggal di Usia 31 Tahun di Buenos Aires
Soundcore Unplugged Nusantara TV Manggung Lagi, Boyong Grup Band Sore dan D’nineteen
Pencuri Tembak Aktor Johnny Wactor Hingga Tewas
Inara Rusli Ungkap Alasan Memilih Homeschooling untuk Sang Buah Hati
Kenali Gejala Heat Stroke, Penyakit yang Dialami Shah Rukh Khan
Istri Hamil Anak Pertama, Kevin Aprilio Tak Percaya
Digelar Malam Ini, Gala Premiere Film 'Tuhan, Izinkan Aku Berdosa'
Letto hingga Kunto Aji Sukses Guncang Panggung Rhapsody Nusantara
Ndarboy Genk Sukses Hibur Penonton Konser Rhapsody Nusantara
Display Comments
2 tahun lalu
Indahnya persahabatan, meski terpaut jarak dan waktu, persahabatan tak pernah pudar. Selamat ya untuk Jojo dan Sinta. Kalian pantas jadi lambang persahabatan sejati.
Leave a comment