Sahabat.com - Artis Anya Dwinov mengaku merugi Rp 5,3 Miliar akibat aksi penipuan yang dilakukan Koperasi Simpan Pinjam Indosurya. Anya Dwinov awalnya menaruh deposito ratusan juta di Indosurya pada 2018. Karena bunga yang tidak diambil, uang tersebut bertambah.
Melalui instagram pribadinya pengakuan itu Anya Dwinov sampaikan.
"Itu mengapa dari awal saya masuk beberapa ratus juta, sampai terkumpul Rp 5 miliar," kata Anya Dwinov.
"Bahkan saya kemarin buka berkas, saya menemukan data bahwa antara Desember 2019 atau Januari 2020, saya top up lagi Rp 2 miliar," imbuhnya.
Nahas, pada Februari 2020 saat Anya Dwinov mau menarik uang, pihak Indosurya tidak memberikan transferan. Bahkan hingga kasus ini bergulir, uang di tangannya baru beberapa juta.
"Janji dikembalikan Rp 43 juta setiap bulan dari Januari 2021. Kenyataannya, sampai hari ini baru total Rp 2,9 juta," ujar Anya Dwinov.
Kekecewaan Anya Dwinov makin bertambah saat bos Indosurya yang menjadi terdakwa divonis bebas.
"Inikah contoh nyata Money can buy everything, termasuk hukum?" ucap Anya Dwinov yang juga menyematkan akun Patricia Gouw.
Sebagai informasi, Patricia Gouw juga menjadi korban yang uangnya raib di kasus penipuan Indosurya. Dalam kasusnya, sang model merugi Rp 2 miliar.
0 Komentar
Liam Payne Meninggal di Usia 31 Tahun di Buenos Aires
Soundcore Unplugged Nusantara TV Manggung Lagi, Boyong Grup Band Sore dan D’nineteen
Yasmin Napper Bercerita Tentang Perjuangannya Melawan Jerawat di Wajah
Pencuri Tembak Aktor Johnny Wactor Hingga Tewas
Inara Rusli Ungkap Alasan Memilih Homeschooling untuk Sang Buah Hati
Kenali Gejala Heat Stroke, Penyakit yang Dialami Shah Rukh Khan
Istri Hamil Anak Pertama, Kevin Aprilio Tak Percaya
Digelar Malam Ini, Gala Premiere Film 'Tuhan, Izinkan Aku Berdosa'
Letto hingga Kunto Aji Sukses Guncang Panggung Rhapsody Nusantara
Ndarboy Genk Sukses Hibur Penonton Konser Rhapsody Nusantara
Leave a comment