Sahabat.com - Komedian Sule mengaku tak masalah jika mantan istrinya Nathalie Holscher, kini memiliki kekasih baru. Sule menjelaskan akan selalu mendukung apa yang dilakukan Nathalie Holscher.
"Iya kan kita saling mendoakan, ya senang-senang saja," tutur Sule.
"Artinya kita tidak ada kebencian lah. Kita masih baik-baik saja kok," sambungnya.
Sule kini tak mau hanya berdiam diri. Ia juga tengah mencari pendamping hidup yang bisa menemani sampai akhir hayat.
Sule tak ingin hidup sendiri dan ingin ditemani dan dirawat seorang istri pada masa tua nanti.
"Ya masa gini-gini saja, ya mau. Saya kan sudah tua, saya mau ada yang rawat gitu," jelas Sule.
Sementara Sule sendiri mengaku sudah move on dengan Nathalie Holscher. Katanya, ia harus bangkit kembali usai bercerai dari Nathalie.
Sule pun mengaku sudah tak layak untuk cemburu dengan Nathalie jika nanti bertemu laki-laki lain.
Kata Sule, kini ia sudah tidak ada hak untuk mengatur diri Nathalie Holscher.
"Masa kita sudah pisah masih ada rasa cemburu," pungkas Sule.
0 Komentar
Kenali Gejala Heat Stroke, Penyakit yang Dialami Shah Rukh Khan
Viral, Video Chef Juna Cekcok dengan Supir Truk di Gerbang Tol
Terry Putri Pernah Kerja Jadi Pengantar Makanan di Amerika Serikat
Soal Diam-Diam Gelar Lamaran, Ini Kata Ayu Ting Ting
Film Kupu-Kupu Kertas Ditarik dari Bioskop
Pacar Tamara Tyasmara Tersangka, Ini Respons Angger Dimas
Yudha Arfandi Pacar Tamara Tyasmara Tenggelamkan Dante di Kolam Renang Sebanyak 12 Kali
A Killer Paradox, Kisah Pembunuhan Berantai yang Tak Disengaja
Lisa BLACKPINK Miliki Label Musik Baru Bernama LLOUD
Leave a comment