Sahabat.com - Artis Shireen Sungkar mengalami musibah. Saat sedang latihan berkuda, istri Teuku Wisnu itu terjatuh. Beruntung saat insiden terjadi, Teuku Wisnu yang kala itu berada di lokasi langsung dengan sigapnya membantu sang istri.
Shireen Sungkar mengatakan kala itu dirinya dalam kondisi yang sedang kurang fit. Meskipun begitu, ia tetap memaksakan untuk latihan berkuda.
Alhasil, Shireen Sungkar terjatuh lantaran ada gerakan yang salah dilakukannya saat sedang latihan berkuda itu.
"Badan saya lagi capek waktu itu terus aku tetap maksain latihan kuda, aku ada yang salah gerakannya akhirnya jatuh," ujar Shireen Sungkar.
Shireen Sungkar menyebut kuda yang dinaikinya merupakan kuda baru. Maka dari itu ia belum terbiasa dengan kuda barunya itu sehingga belum mengetahui karakternya.
"Butuh waktu hilangin deg-degannya tentunya baru kenalan, kudanya baik banget, cuman akunya aja masih waktu untuk ngebangun bondingnya dan tahu karakternya seperti apa," jelasnya.
Shireen Sungkar menyebut seharusnya butuh waktu beberapa bulan untuk dapat beradaptasi dengan kudanya. Terlebih ia juga masih harus banyak belajar untuk dapat berkuda dengan baik.
"Butuh beberapa bulan sih ya lama juga," ujar Shireen Sungkar.
"Akunya juga masih belajar belum jago jadi ada kesalahan yang aku lakuin bikin dia (kuda) panik akhirnya jatuh," pungkasnya.
0 Komentar
Kenali Gejala Heat Stroke, Penyakit yang Dialami Shah Rukh Khan
Viral, Video Chef Juna Cekcok dengan Supir Truk di Gerbang Tol
Terry Putri Pernah Kerja Jadi Pengantar Makanan di Amerika Serikat
Soal Diam-Diam Gelar Lamaran, Ini Kata Ayu Ting Ting
Film Kupu-Kupu Kertas Ditarik dari Bioskop
Pacar Tamara Tyasmara Tersangka, Ini Respons Angger Dimas
Yudha Arfandi Pacar Tamara Tyasmara Tenggelamkan Dante di Kolam Renang Sebanyak 12 Kali
A Killer Paradox, Kisah Pembunuhan Berantai yang Tak Disengaja
Lisa BLACKPINK Miliki Label Musik Baru Bernama LLOUD
Leave a comment