Sahabat.com - Salah satu korban wanita yang tewas dicor di kawasan Harapan Jaya, Bekasi, ternyata adalah tante dari Nadia Christina. Hal itu diketahui dari posting-an Nadia Christina di Instagram.
Model dan selebgram itu menuliskan ucapan duka untuk sanak keluarganya dan harapannya agar tak ada foto atau mengambil gambar detail terkait kabar heboh tersebut.
Nadia Christina menyebut tantenya yang meninggal berinisial Y. Ia terakhir bertemu dengan Y di pernikahan saudara mereka.
"Di situ manis banget senyumnya," ujar Nadia mengenang tantenya.
Saat tahu tante Y meninggal, Nadia Christina begitu terpukul. Ia rasanya ingin marah ke pelaku, tapi tak bisa. Hal itu terjadi lantaran pria berinisial P yang diduga sebagai pelaku telah meninggal.
"Marah, syok, kaget, nge-blank, nangis nggak selesai-selesai," tutur Nadia.
Nadia Christina tak menduga tantenya meninggal dengan cara seperti itu. Soal kabar utang yang jadi pemicu Y tewas, dibenarkan oleh Nadia Christina.
"Terakhir info dari paman saya pamit mau pengajian, ternyata pergi ke tempat pelaku nagih utang. Semua gara-gara utang sekitar Rp 120-150 juta," kata Nadia.
"Sakit (pelakunya). Tante tuh cuma nagih utang, tapi gini amat," lanjutnya.
Nadia Christina menyebut tantenya meninggalkan tiga orang anak, di mana dua di antaranya masih kecil. Di sisi lain, ia merasa mendapat sebuah pelajaran dari masalah yang menimpa Y.
"Semoga Tante Yuli, Om Iwa Kartiwa, Om Heriyanto, dan keluarga besar diberikan keikhlasan. Kejadian ini bisa jadi pelajaran begitu jeleknya yang namanya utang. Mohon doanya semua," pungkasnya.
0 Komentar
Kenali Gejala Heat Stroke, Penyakit yang Dialami Shah Rukh Khan
Viral, Video Chef Juna Cekcok dengan Supir Truk di Gerbang Tol
Terry Putri Pernah Kerja Jadi Pengantar Makanan di Amerika Serikat
Soal Diam-Diam Gelar Lamaran, Ini Kata Ayu Ting Ting
Film Kupu-Kupu Kertas Ditarik dari Bioskop
Pacar Tamara Tyasmara Tersangka, Ini Respons Angger Dimas
Yudha Arfandi Pacar Tamara Tyasmara Tenggelamkan Dante di Kolam Renang Sebanyak 12 Kali
A Killer Paradox, Kisah Pembunuhan Berantai yang Tak Disengaja
Lisa BLACKPINK Miliki Label Musik Baru Bernama LLOUD
Leave a comment